DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Suhaid Penyuluh DBD dan PSN di Desa Mensusai
Suhaid , Kamis 19 Dec 2024
 
PUSKESMAS SUHAID - Tenaga kesehatan Puskesmas Suhaid terus melakukan berbagai langkah pencegahan Demam Berdarah Dangue (DBD) di wilayah Kecamatan Suhaid.
 
Selasa (18/12/2024) dilaksanakan Penyuluhan kesehatan PSN (pemberantasan sarang nyamuk) dan 3M plus pemanfaatan barang bekas untuk perangkap nyamuk opitrip di Desa Mensusai Kecamatan Suhaid Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Tema kegiatan " Waspada Demam Berdarah"
Dengan diadakannya penyuluhan oleh kader kesehatan bertujuan untuk menambahkan pengetahuan masyarakat tentang "Waspada Demam Berdarah"
 
Penanggung Jawab/pelaksana Uji Husudo A.Md,Kes
 
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bertambahnya pengetahuan masyarakat tentang bahayanya demam berdarah yang d akibat dari gigitan nyamuk Aedes aegypti, Sehingga mereka mau melakukan kegiatan 3 M, menguras, menutupi, mengubur.
 
Kemudian dilanjutkan dengan PSN dan 3M plus pemanfaatan barang bekas untuk perangkap nyamuk opitrip merupakan kegiatan untuk mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). 
 
Penanggungjawab pelaksana kegiatan A.Syahbirin, A.Md.Kep dan Uji Husudo A.Md,Kes.
 
Tenaga kesehatan Puskesmas Suhaid berharap, 
dengan adanya kegiatan ini di harapkan masyarakat terhindar dari penyakit demam berdarah. (*)