DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Sekretaris Dinkes PP dan KB Hadiri Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara
Putussibau, Rabu 04 Dec 2024
 
dinkes.kapuashulukab.go.id
PUTUSSIBAU - Sekretaris Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu Nanang Padli, S.K.M.,S.E.,M.Si menghadiri Rapat Pleno rekapitulasi Tingkat Kabupaten atas hasil Pemilihan Gubernur - Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Barat dan Bupati - Wakil Bupati Kapuas Hulu tahun 2024 di Aula Gedung DPRD Kabupaten Kapuas Hulu pada, Rabu (4/12/2024).
 
Rapat Pleno tersebut dihadiri lengkap unsur pimpinan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu. Hadir unsur Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu, Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu beserta perwakilan masing - masing pasangan calon.
 
Seperti diketahui tahapan pleno rekapitulasi perolehan suara tingkat Kabupaten Kapuas Hulu, khusunya untuk hasil pemilihan kepala daerah yang telah dilakukan pada 27 November 2024 lalu ini masuk tahap akhir, kecuali untuk Pemilihan Gubernur - Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Barat yang akan berlanjut diplenokan tingkat provinsi.
 
Pleno rekapitulasi suara tingkat kabupaten Kapuas Hulu merupakan bagian dari tahapan dalam proses pemilu yang telah berjalan dari tingkat Desa dan Kecamatan, di mana hasil perolehan suara dari seluruh kecamatan direkapitulasi oleh KPU Kabupaten Kapuas Hulu. (*)