Nakes Puskesmas Embaloh Hilir Edukasi Isi Piringku di SMPN 04 Satap Embaloh Hilir
PUSKESMAS EMBALOH HILIR - Tenaga kesehatan Puskesmas Empanang memberikan Edukasi Gizi kepada pelajar di SMPN 04 Satap Embaloh Hilir, Desa Belatung, Kecamatan Embaloh Hilir Kabupaten Kapuas Hulu pada Kamis (16/10/2024).
Kegiatan tersebut dengan tema "Penyusunan Isi Piringku"
Penanggung jawab/pelaksana Tenaga Kesehatan Puskesmas Florianus Ardi, SKM dan Saiful Redha Parma, SKM. Hadir Kader remaja dan Anak SD dan SMP yang berjumlah 45 orang.
Dalam kesempatan tersebut, Nakes Puskesmas Embaloh Hilir menyampaikan, Edukasi gizi Penyusunan Isi Piringku bertujuan untuk Memberikan panduan jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi.
"Selain itu Menjelaskan porsi makanan yang dapat memenuhi kebutuhan gizi dalam satu hari, Menekankan untuk membatasi gula, garam, dan lemak dalam konsumsi sehari-hari," katanya.
Kemudian Mengajak untuk mengonsumsi 8 gelas air setiap hari, Mengajak untuk melakukan aktivitas fisik 30 menit setiap hari dan Mengajak untuk mencuci tangan dengan air dan sabun sebelum dan setelah makan.
Oleh karena itu, Nakes Puskesmas Embaloh Hilir berharap melalui kegiatan tersebut Terbentuknya karakter fisik dan mental yang baik dalam perkembangan, tersosialisasinya program isi piringku guna sebagai panduan jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi dan anak sekolah lebih peduli dan dapat menerapkan perilaku hidup sehat.
Kegiatan terlaksana dengan baik, anak SD dan SMP mendapat edukasi tentang isi piringku. (*)