Nakes Puskesmas Putussibau Selatan Pelayanan di Posyandu Bunga Simbolong, Desa Ingko Tambe
PUSKESMAS PUTUSSIBAU SELATAN - Tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Putussibau Selatan terus berkomitmen dalam meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan di Posyandu wilayah kerja Puskesmas setempat.
Senin (14/10/2024) dilaksanakan Layanan Posyandu Siklus Bayi dan Balita di Posyandu Bunga Simbolong, Desa Ingko Tambe Kecamatan Putussibau Selatan Kabupaten Kapuas Hulu.
Tema kegiatan Posyandu kali ini yaitu Pemantauan tumbuh Kembang Balita. Penanggungjawab pelaksana kegiatan Sri Lestari, A. Me. Gizi, Novia Rianita, S.K.M, drg. Andhinda Pramuka Suhartino, Juniatmi Marlinda, A.Md.Keb. Hadir Nakes Pustu/Poskesdes, Kader Posyandu dan orang tua bayi balita bersama anak - anaknya. Khusunya bayi balita usia 0-59 bulan.
Sementara itu, Nakes Puskesmas Putussibau Selatan Sri Lestari, menyampaikan pelayanan siklus bayi dengan kegiatan yaitu melakukan penimbangan, pengukuran bertujuan memantau pertumbuhan bayi dan balita,untuk mendeteksi dini masalah gizi yang ada.
"Semua Bayi Balita yang hadir dilakukan pengukuran dan penimbangan, guna mengetahui tumbuh kembang anak," katanya.
Oleh karena itu, Nakes Puskesmas Putussibau Selatan menghimbau kepada orang tua bayi balita agar rutin datang ke Posyandu setiap bulan, sehingga upaya pemantauan tumbuh kembang anak lebih optimal. (*)