Sebelum Memulai Aktivitas, Jajaran Pegawai/Staf Puskesmas Jongkong Melaksanakan Apel Pagi
PUSKESMAS JONGKONG - Jajaran pegawai/staf tenaga kesehatan Puskesmas Jongkong melaksanakan Apel Pagi pada Senin (2/9/2024).
Apel Pagi Puskesmas Jongkong Tahun 2024 berlangsung di halaman gedung Puskesmas setempat.
Bertindak selaku pemimpin Apel Abdul Husin, A.Md.Kep, Staf Puskesmas Jongkong dan pembina Apel
Kepala Puskesmas Jongkong dr. Edy Zainudin.
Dalam arahannya, Kepala Puskesmas Jongkong dr. Edy Zainudin menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah hadir mengikuti Apel Pagi.
"Apel Merupakan upaya untuk meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab bagi seluruh staf Puskesmas Jongkong," ujar Kapus.
Diharapkan Dalam kegiatan Apel Pagi yaitu untuk meningkatkan kedisiplinan mengikut apel dan komitmen bersama untuk selalu memahami serta menerapkan visi -misi dalam pelayanan mewujudkan masyarakat Kecamatan Jongkong yang sehat secara Mandiri dan Merata.
"Diharapkan untuk semua staf puskesmas menanamkan visi dan misi puskesmas sehingga pencapaian target dan sasaran bisa dikoordinasikan dengan baik," harap Kapus Jongkong. (*)