Tim Kes Malam Penutupan Turnamen Bola Voli Dalam Rangka Memeriahkan Hari Jadi Kota Putussibau Ke- 29
DINKES-PPKB. KAPUAS HULU,
PUTUSSIBAU - Dalam rangka mendukung terlaksananya acara puncak pertandingan bola voli memeriahkan Hari Jadi Kota Putussibau Ke- 129 pada 1 Juni 2024, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) bersama RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau (ADP) Puskesmas Putussibau Utara dan Puskesmas Putussibau Selatan melaksanakan tugas sebagai Tim Kesehatan (Timkes).
Acara penutupan pertandingan bola voli yang digelar di Gedung Indoor Volly Putussibau tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, S.H.,M.H, Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu, Ketua DPRD, Sekretaris Daerah, para pimpinan OPD dan jajaran beserta ribuan masyarakat yang menyaksikan pertandingan final turnamen Bola Voli.
Adapun saat melaksanakan tugasnya, Tim Kesehatan dilengkapi dengan sarana prasarana pelayanan kesehatan, seperti obat - obatan dan peralatan medis lainnya untuk melakukan tindakan darurat apabila ada masyarakat yang menyaksikan pertandingan bola voli mengalami masalah kesehatan dan perlu tindakan/penanganan.
Hari Jadi Kota Putussibau Ke- 129 mengusung Tema "Ekonomi Pulih, Maju Bersinergi untuk Kapuas Hulu Semakin Hebat"