DINKES-PPKB. KAPUAS HULU,
PUTUSSIBAU - Gerakan JUMAT BERSIH kembali dilaksanakan di lingkungan Kantor Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) pada Jumat (31/5/2024).
GERAKAN JUMAT bersih yang dilaksanakan oleh jajaran dilingkungan Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu ini dalam rangka mewujudkan lingkungan bersih bebas dari sampah.
Kegiatan tersebut juga serangkaian dalam momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Putussibau Ke-129, dimana pada kegiatan Gerakan JUMAT BERSIH ini diikuti oleh jajaran Kepala Bidang, Ketua Tim Kerja beserta seluruh Staf dilingkungan Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu.
Adapun kegiatan JUMAT BERSIH dilaksanakan dengan mengumpulkan sampah - sampah yang terdapat disekitar komplek Dinas Kesehatan PP dan KB, termasuk di pinggiran jalan Diponegoro Putussibau, Kelurahan Putussibau Kota, Kecamatan Putussibau Utara.
Gerakan JUMAT Bersih tersebut diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk lebih bijak dalam mengelola sampah, dengan tidak membuangnya di sembarang tempat, karena dapat memicu munculnya berbagai jenis penyakit yang disebabkan lingkungan tidak bersih. (*)