DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Kadinkes PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu Beserta Jajaran Melaksanakan Monev ke RSUD Badau
Badau, Sabtu 09 Mar 2024
 
BADAU - Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso, S.Pd.,M.M beserta jajaran melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Badau Kecamatan Badau Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu (9/3/2024) 
 
Hadir bersama Kepala Dinas Kesehatan PP dan KB yaitu Kepala Subbagian (Kasubbag) Program Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu Khatarina Ellyani Rinyasari, S.Tr.Keb dan Kepala Subbagian Umum dan Aparatur (Kasubbag Umpar) Benediktus Aphau, A.Md.KG.
 
Hadir Direktur RSUD Badau beserta jajaran pegawai/staf tenaga kesehatan dan segenap manajemen RSUD setempat.
 
Kegiatan monitoring dan evaluasi dilaksanakan Kadinkes PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu beserta jajaran dalam rangka memantau pelaksanaan teknis pelayanan kesehatan di RSUD Badau, khusunya dalam persiapan menjalani penilaian Akreditasi RSUD yang akan dilaksanakan nantinya.
 
Sementara itu, Direktur RSUD Badau menyampaikan terimakasih atas kunjungan Tim Monev Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu untuk. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mengevaluasi dan meningkatkan pelayanan yang akan diberikan kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Badau. 
 
Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi bersama Direktur RSUD Badau dan peserta yang hadir. (*)