DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Kadinkes PP dan KB Hadiri Pekan Panutan SPT Tahunan dan PPh Tahun Pajak 2024 di Pendopo Bupati
Putussibau, Kamis 07 Mar 2024
 
PUTUSSIBAU - Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso, S.Pd.,M.M menghadiri kegiatan Pekan Panutan SPT Tahunan dan PPh Tahun Pajak 2024 bersama Bupati Kapuas Hulu beserta Jajaran.
 
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Pendopo Bupati Kapuas Hulu pada Kamis (7/3/2024) Hadir Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, S.H.,M.H, Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat, S.T beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu, dan para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dilingkungan Pemkab Kapuas Hulu dan pihak KPP Pratama bersama instansi terkait lainnya.
 
Pekan Panutan SPT Tahunan dan PPh Tahun Pajak 2024 dilaksanakan dalam upaya mendorong semangat kepatuhan perpajakan, khususnya di wilayah Kabupaten Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Melalui kegiatan tersebut diharapkan pula dapat meningkatkan sinergi antara pemerintah, wajib pajak dan seluruh elemen masyarakat dalam rangka menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhan sekononi dan kesejahteraan bersama. 
 
Dalam kegiatan tersebut, Bupati Kapuas Hulu menerima penghargaan dari Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sintang, S. Sentot Wardoyo karena telah melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Perpajakan lebih awal di tahun 2024. Penghargaan diserahkan saat kegiatan Pekan Panutan SPT Tahunan PPh Tahun Pajak 2024
 
"Kita juga mendapatkan apresiasi melalui ketaatan seluruh wajib pajak di Kapuas Hulu, sehingga target pajak di KPP Pratama Sintang dapat tercapai," ujar Bupati.
 
Bupati Kapuas Hulu menjelaskan pada tahun 2023 lalu, pihaknya berhasil mencapai target, dengan meraih 105 persen. 
 
"Dari target Rp1,029 triliun yang tercapai Rp1,091 triliun. Kepatuhan juga mencapai 101 persen dari target yang ditetapkan," ungkap Bupati Fransiskus Diaan. (*)