DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Bunut Hulu Adakan Penyuluhan Imunisasi di Desa Temuyuk
Bunut Hulu , Jumat 19 Jan 2024
 
PUSKESMAS BUNUT HULU - Tenaga kesehatan (Nakes ) Puskesmas Bunut Hulu terus berupaya optimal dalam memberikan pemahaman kepada orang tua terhadap pentingnya anak mendapatkan imunisasi, sesuai dengan usianya.
 
Rabu (10/1/2024) telah dilaksanakan Penyuluhan Pentingnya Imunisasi di Posyandu Melati Desa Temuyuk Kecamatan Bunut Hulu Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat.
 
Penanggungjawab pelaksana kegiatan Wahyu Saputra S.K.M. Hadir Kader Posyandu dan para Ibu bayi - balita dan Ibu Hamil di desa setempat.
 
Dalam kesempatan tersebut, Nakes Puskesmas Bunut Hulu Wahyu Saputra menyampaikan bahwa, 
Tujuan untuk memberi pemahaman kepada Ibu yang memiliki bayi - balita tentang pentingnya imunisasi dasar, dalam peningkatan kekebalan tubuh terhadap penyakit
 
"Harapan dengan dilaksanakannya penyuluhan pentingnya imunisasi, maka ibu yang memiliki bayi - balita dapat menambah pengetahuan serta kesadaran akan pentingnya imunisasi," harap Wahyu.
 
Telah dilaksanakannya kegiatan penyuluhan di posyandu Melati desa Temuyuk. Ibu bayi balita dan Ibu Hamil sangat antusias mengikuti kegiatan penyuluhan tersebut. (*)