PUSKESMAS EMPANANG - Pelaksanaan imunisasi rutin di wilayah Kecamatan Empanang Kabupaten Kapuas Hulu masih terus berlanjut hingga tanggal 16 Januari 2023 kemarin.
Pemberian Imunisasi Rutin kali ini dilaksanakan di
Posyandu Kemuning Desa Keling Panggau, Kecamatan Empanang Kabupaten Kapuas Hulu.
Penanggung jawab/pelaksana tenaga kesehatan Puskesmas Empanang yaitu Hendro dan Eva. Hadir tenaga kesehatan Pustu/Poskesdes dan Kader Posyandu beserta sejumlah orang tua bayi balita yang di imunisasi.
Dalam kesempatan tersebut, tenaga kesehatan Puskesmas Empanang Hendro selaku penanggungjawab pelaksana kegiatan menyampaikan, Pemberian Imunisasi pada bayi dan balita dalam rangka meningkatkan kekebalan tubuh serta menurunkan dan mencegah penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi.
"Oleh karena itu, imunisasi tersebut sangat penting diberikan kepada anak sesuai dengan usianya, dari imunisasi dasar lengkap dan lanjutan, guna
meningkatkan kekebalan tubuh pada anak dan menurunkan serta mencegah penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi," ulasnya.
Hendro menghimbau kepada orang tua agar lebih proaktif lagi membawa anak - anaknya datang ke Posyandu, selain Imunisasi anak juga mendapatkan Pemantauan tumbuh kembangnya melalui kegiatan penimbangan dan pengukuran tinggi badan.
"Diharapkan orangtua dapat memenuhi imunisasi dasar lengkap serta lanjutan kepada bayi dan balitanya untuk meningkatkan kekebalan tubuh," kata Hendro.
Terlaksananya kegiatan pemberian imunisasi dengan rincian yaitu imunisasi MR : 1 orang. (*)