Dinkes.kapuashulukab.go.id - Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) menjadi hal yang sangat penting diperhatikan di masa pandemi Covid-19.
Untuk itu, Puskesmas Batang Lupar gencar melaksanakan penyuluhan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. Seperti yang dilaksanakan, Senin (8/2/2021) di Desa Lanjak Deras Kecamatan Batang Lupar.
Kepala Puskesmas Batang Lupar Julius Jhony, A.Md.Kep mengungkapkan, penyuluhan GERMAS dilaksanakan kepada Perangkat Desa, Kader dan Masyarakat, sebanyak 20 orang.
"Kita ingatkan masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan, menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat, terutama di masa pandemi Covid-19," ungkap Kepala Puskesmas.
Kegiatan dilaksanakan oleh Erdiana, SKM dan Apt. Defriska Junian Dadi S.Farm. Dalam materinya narasumber menyampaikan materi Gerakan Masyarakat Hidup sehat, dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat, CTPS, dan Penerapan Protokol kesehatan dan apa saja yang menjadi protokol, cuci tangan Pakai sabun, penggunaan masker, makan makanan bergizi konsumsi vitamin, dan penerapan Isolasi Mandiri jika kondisi tubuh yang kurang fit dalam beraktivitas. (*)