PUSKESMAS EMPANANG - Tenaga kesehatan Puskesmas Empanang terus berkomitmen dalam meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan untuk masyarakat di wilayah kerja Puskesmas setempat.
Pada hari Kamis (6/3/2025) dilaksanakan
kunjungan rumah pasien dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Desa Nanga Kantuk Kecamatan Empanang Kabupaten Kapuas Hulu.
Penanggungjawab pelaksana kegiatan tenaga kesehatan Puskesmas Empanang yaitu nBenedika Mardewi Iswari, S.Kep.,Ners, M. Erma. Y,A.md.Kep dan Henni Haryati,A.md.Keb
Sementara itu, tenaga kesehatan Puskesmas Empanang menyampaikan, Kunjungan rumah odgj bertujuan untuk melihat kondisi terbaru dari pasien.
"Selain itu untuk mengedukasi keluarga pentingnya terus memotivasi terus semangat minum obat dan kontrol ulang," katanya.
Oleh karena itu, dengan adanya pelayanan kunjungan rumah odgj pasien dapat terfasilitasi dalam pemberian obat karna kebanyakan keluarga dari pasien berkerja tidak sempat kontrol ke puskesmas.
Nakes Puskesmas Empanang juga berharap dengan kunjungan ini, pasien dapat menjalani kehidupannya dengan lebih baik, mendapatkan dukungan yang cukup dari keluarga, serta tetap dalam pemantauan tenaga kesehatan untuk mencegah kekambuhan.
Puskesmas Empanang akan terus berupaya memberikan pelayanan kesehatan jiwa yang holistik dan berkelanjutan bagi masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Empanang. (*)