Nakes Puskesmas Empanang Melaksanakan Pelayanan Bumil dan P.E di Desa Keling Panggau
PUSKESMAS EMPANANG - Dalam upaya meningkatkan kualitas hidup dan derajat kesehatan masyarakat, tenaga kesehatan Puskesmas Empanang gencar memberikan pelayanan rutin di desa - desa wilayah kerja Puskesmas setempat.
Jumat (21/2/2024) dilaksanakan pelayanan untuk Ibu Hamil (Bumil) di Desa Keling Panggau Kecamatan Empanang Kabupaten Kapuas Hulu. Selian itu, petugas kesehatan juga melaksanakan P. E (Penyelidikan Epidemiologi) dilingkungan masyarakat.
Adapun pelayanan kesehatan untuk ibu hamil yakmi
Kunjungan Ibu Hamil Resiko Tinggi yang bertujuan
untuk Memantau dan mengkaji kondisi ibu hamil yang memiliki faktor resiko maupun beresiko tinggi dan Mendeteksi adanya faktor resiko dan mencegah terjadinya komplikasi pada kehamilan maupun persalinan.
Penanggungjawab pelaksana kegiatan tenaga kesehatan Puskesmas Empanang yaitu Brigita.P.E.W,A.Md.Keb dan T. Dian.S, A.Md.Keb. Hadir Nakes Pustu/Poskesdes (bidan desa) ibu hamil dan keluarganya.
Telah dilaksanakan kegiatan kunjungan Ibu Hamil di Desa Keling Panggau kegiatan yang dilakukan yaitu Melakukan pemeriksaan TTV, Pemeriksaan darah sederhana (cek HB), Melakukan skrining ibu hamil dengan menggunakan skor poedji rochjati, Mengkaji hasil pemeriksaan USG dan konsultasi SpOG.
Selain itu, untuk mengetahui mendeteksi masalah kesehatan lingkungan masyarakat, tenaga kesehatan Puskesmas Empanang juga melaksanakan P. E (Penyelidikan Epidemiologi)
Kegiatan ini dilaksanakan di Sawit Serawi pondok 2 Desa Keling Panggau kecamatan Empanang. Penanggungjawab pelaksana kegiatan Tina dan Arsilla.
Nakes Puskesmas Empanang menyampaikan, kegiatan tersebut Untuk mengetahui potensi penularan dan penyebaran DBD (demam berdarah dengue) lebih lanjut serta penanggulangan yang diperlukan di wilayah sekitar tempat tinggal penderita.
Nakes Puskesmas Empanang berharap, dengan adanya Penyelidikan Epideomiologi, Masyarakat bisa lebih waspada sedini mungkin terhadap penyakit DBD, dengan memeriksa jentik, menguras bak mandi seminggu sekali, menggunakan kasa nyamuk, menggunakan lation , jangan menumpukan/menggantung baju terlalu lama. (*)