PUSKESMAS HULU GURUNG - Dalam upaya mendorong kepedulian dan peranserta pihak sekolah untuk terus meningkatkan upaya kesehatan sejak dini, tenaga kesehatan Puskesmas Hulu Gurung gencar melaksanakan Pembinaan ke sekolah - sekolah di wilayah kerja Puskesmas setempat.
Pada Rabu (19/2/2025) dilaksanakan Pembinaan Sekolah Sehat di MTS Al-Huda Mubung Desa Mubung Kecamatan Hulu Gurung Kabupaten Kapuas Hulu.
Pembinaan Sekolah Sehat bertujuan untuk melakukan advokasi ke Sekolah membentuk UKS (Usaha Kesehatan Sekolah) dan melaksanakan program UKS secara aktif dan berkelanjutan agar terwujud sekolah yang sehat dan peserta didik yang sehat dan berprestasi.
Sasaran Pembinaan UKS yaitu Kepala sekolah dan Guru. Penanggung Jawab/pelaksana Puput,A.Md.Keb dan Mahyani. Hadir Kepala Sekolah dan Guru sekolah setempat.
Adapun hasil kegiatan, Telah dilaksanakan pembinaan UKS ke sekolah yaitu Pembuatan SK UKS dan Pembuatan Perjanjian Kerjasama antara Sekolah dan Pihak Sekolah tentang Pelayanan Kesehatan di Puskesmas.
Sebagaimana diketahui, Pembinaan Sekolah Sehat adalah upaya yang dilakukan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang sehat, bersih, aman, dan nyaman bagi seluruh warga sekolah. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan, kebersihan, serta pola hidup sehat di kalangan siswa, guru, dan tenaga kependidikan.
Tujuan Pembinaan Sekolah Sehat diantaranya untuk Meningkatkan Kesadaran Hidup Sehat – Mendorong peserta didik dan warga sekolah untuk menerapkan pola hidup sehat.
Kemudian Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan – Mengembangkan budaya hidup bersih di lingkungan sekolah dan Mencegah Penyakit – Mengurangi risiko penyakit menular melalui kebiasaan sehat, seperti mencuci tangan dan menjaga kebersihan lainnya. (*)