DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Badau Pembinaan Kader dan Posyandu Bayi Balita Kuncup Mekar Desa Kekurak
Badau, Senin 10 Feb 2025
Nakes Puskesmas Badau Pembinaan Kader dan Posyandu Bayi Balita Kuncup Mekar Desa Kekurak
 
 
PUSKESMAS BADAU - Dalam upaya meningkatkan kapasitas kader untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan ibu dan anak, tenaga kesehatan Puskesmas Badau gencar melaksanakan Pembinaan Kader Posyandu ILP (Integrasi Layanan Primer)
 
Pembinaan Kader Posyandu ILP kembali dilaksanakan di Untuk Kader Posyandu Desa Kekurak Kecamatan Badau Kabupaten Kapuas Hulu pada Sabtu (8/2/2025).
 
Kegiatan pembinaan kader Posyandu berlangsung di Gedung Posyandu Desa Kekurak yang diikuti oleh seluruh Kader Posyandu Kuncup Mekar Desa Kekurak.
 
Penanggungjawab pelaksana kegiatan tenaga kesehatan Puskesmas Badau yaitu Ns. Sari Kemala Dewi, S.Kep dan Leonardus Eko.L.Suling, S.K.M.
 
Sementara itu, tenaga kesehatan Puskesmas Badau Ns. Sari Kemala Dewi menyampaikan, dengan melakukan pembinaan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan kader dalam pengukuran pertumbuhan bayi balita, mengetahui dalam pelaksanaan imunisasi serta pelaksanaan Posyandu dengan 5 Siklus Hidup.
 
"Dengan melakukan pembinaan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan kader dalam pengukuran pertumbuhan bayi balita, mengetahui dalam pelaksanaan imunisasi serta pelaksanaan Posyandu dengan 5 Siklus Hidup," katanya.
 
Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar Kader terlihat lebih mengerti dengan apa yang disampaikan. Oleh karena itu diharapkan, Kader dapat menerapkan materi pelatihan yang telah didapat, untuk dilaksanakan dengan baik saat pelaksanaan kegiatan Posyandu. 
 
Selain itu dilaksanakan kegiatan Posyandu Bayi Balita, 
Penanggungjawab pelaksana kegiatan Anas, T.L, A.Md.Keb, Ns.Sari Kemala Dewi, S.Kep dan Anna, A.Md.Keb dan Kader Posyandu.
 
Kegiatan Posyandu Bayi Balita dalam Rangka Meningkatkan Kesehatan Bayi Balita dan Pemberian Vitamin A.
 
Adapun pelayanan kepada balita dan anak dengan melakukan penimbangan agar bisa dipantau pertumbuhan dan perkembangan balita dan anak sekaligus pemberian Vitamin A. (*)