Nakes Puskesmas Seberuang Berikan Pelayanan Kesehatan Lansia di Desa Beluis Harum
PUSKESMAS SEBERUANG - Dalam upaya meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat lanjut usia (Lansia) di wilayah Kecamatan Seberuang, tenaga kesehatan Puskesmas Seberuang rutin melaksanakan kunjungan pelayanan di desa - desa di wilayah kerja Puskesmas setempat.
Sabtu (8/2/2025) dilaksanakan pelayanan di Posyandu Lansia Desa Beluis Harum Kecamatan Seberuang Kabupaten Kapuas Hulu.
Tema Kegiatan Ayo....Datang bah ke Pelayanan lansia ( Pos pembinaan Terpadu)
Kegiatan tersebut bertujuan untuk Meningkatkan kesehatan lansia,memantau dan mendeteksi resiko penyakit menular.
Penanggung Jawab/pelaksana tenaga kesehatan Puskesmas Seberuang yaitu Maria Debiyanti dan Jimi Eduardus Feka. Hadir Nakes Pustu/Poskesdes, Kader Posyandu dan masyarakat Lansia desa setempat.
Tenaga kesehatan Puskesmas Seberuang Maria Debiyanti berharap, dengan adanya kegiatan ini diharapkan para lansia dapat mengontrol kesehatan setiap bulannya.
Adapun sasaran kegiatan masyarakat dengan rentang usia lanjut (> 60 Tahun) usia lanjut dengan risiko tinggi (> 70 tahun)
Sasaran sudah menerima pelayanan dengan melakukan Penimbangan Berat Badan,tinggi badan,lingkar pinggang, cek tensi, dan gula darah. (*)