DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Kesiapan Dalam Rangka Siaga Kegawatdaruratan Pada Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Putussibau, Minggu 29 Dec 2024
 
dinkes.kapuashulukab.go.id
PUTUSSIBAU - Dalam rangka mendukung kegiatan pengamanan perayaan Natal 2024 hingga menyambut Tahun Baru 2025, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu ikutserta bersama - sama Tim dari lintas instansi melakukan pelayanan di Pos Terpadu Natal dan Tahun Baru. 
 
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Tim Kesehatan Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu, serta ikutserta tenaga kesehatan Puskesmas - Puskesmas yang di wilayahnya ditempatkan Pos, diantaranya Pos di Kecamatan Badau (Terminal Badau) dan Kecamatan Silat Hilir (Simpang Silat) 
 
Di Putussibau, Pos Terpadu Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Polres Kapuas Hulu dipusatkan di area Paroki Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Putussibau, Kecamatan Putussibau Utara, dan di Bandara Pangsuma Putussibau.
 
Dimana di Pos Terpadu Natal dan Tahun Baru Polres Kapuas Hulu ini di-Stanbaykan tenaga kesehatan, Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu, tenaga kesehatan Puskesmas Putussibau Utara maupun Puskesmas Putussibau Selatan.
 
Ikut serta mendampingi Tim Kesehatan Ketua Tim Kerja Pelayanan Khusus (Yansus) dan Rujukan Indra Adiguna, S.SI.,M.A.P dan Staf Dinas Kesehatan PP dan KB.
 
Sementara itu, Kepala Bidang Pelayanan dan Sumber Daya Kesehatan (PSDK) Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu Katharina Ellyani Rinyasari, S.Tr.Keb.,M.A.P menyampaikan, kegiatan pelayanan di Pos Terpadu Natal dan Tahun Baru sudah dimulai pada tanggal 23 Desember 2024 dan akan berlangsung hingga Tanggal 2 Januari 2025 mendatang.
 
"Ini sebagai upaya Kesiapan Dinas Kesehatan dalam rangka siaga kegawatdaruratan pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2025," terang Kabid PSDK.
 
Adapun langkah - langkah yang dilakukan Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu dalam rangka mendukung terlaksananya kegiatan di Pos Terpadu Natal dan tahun Baru diantaranya 
Menyiagakan dan menyurati 23 puskesmas dan Rumah Sakit dan petugas jaga serta piket di IGD dan Posko lalu lintas di wilayah masing- masing. 
 
"Sekaligus juga kita memberikan pelayanan kesehatan selama Natal dan Tahun Baru," ujar Kabid PSDK.
 
Kemudian Menyiagakan Ambulance di 23 puskesmas dan 3 Rumah Sakit di Kabupaten Kapuas Hulu, serta Menyiapkan obat-obatan kegawatdaruratan selama perayaan nataru di 23 kecamatan.
 
"Kemudian Dinkes PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu menyiapkan tenaga dari Puskesmas Putussibau Utara dan Putussibau Selatan serta tim dari Dinkes untuk melaksanakan piket, khususnya di Posko daerah Gereja Hati Santa Maria Perawan Tak Bernoda dan Pokso Bandara Pangsuma Putussibau," papar Kabid PSDK. 
 
Kabid PSDK menghimbau masyarakat, khususnya yang akan melaksanakan perjalanan baik mudik maupun kembali ke daerah tempat tinggal nantinya agar tetap menjaga kesehatan dan segera memeriksa kesehatan di Pos ataupun fasilitas kesehatan terdekat apabila merasa kurang sehat. (*)