DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Siswa MA Aliyah Al Muttaqin Diajarkan Olah Air Secara Sederhana
Putussibau, Minggu 27 Oct 2019
Air menjadi salah satu unsur penting yang sangat dibutuhkan tubuh. Selain dikonsumsi langsung, air juga untuk kebutuhan mencuci, masak dan lain – lain. Namun dalam mengkonsumsinya, harus dilakukan dengan cara yang benar, sehingga tidak menimbulkan masalah bagi kesehatan.
Jumat  (25/10) lalu,  dilaksanakan praktek pengolahan air untuk siswa MA Aliyah Al-Muttaqin, dengan tema Krida Kesehatan Lingkungan (pengolahan air)
“Maksud dan tujuan kegiatan ini agar siswa memiliki pengetahuan, sikap dan keterampilan untuk melakukan pengolahan air secara sederhana,” kata T.M Saiful Zulqhina, SKM (Promkes) ketika membuka kegiatan.
Saiful menambahkan, dengan mengetahui cara pengolahan air secara sederhana, maka siswa diharapkan bisa menjaga kesehatan dirinya dan keluarga.
“Pengolahan mudah, hanya menggunakan alat dan bahan yang sederhana dan mudah didapat di lingkungan masyarakat. Maka kita harapkan pula siswa dapat melakukan pengolahan air secara sederhana dan dapat mengaplikasikannya pada masyarakat,” harapnya.
Narasumber dalam kegiatan tersebut oleh Sutiya, S.Tr. KL (sanitarian) dan dihadiri sebanyak 45 siswa dan 1 (satu) pembina