Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Dinkes PP dan KB Bersama Kejari Kapuas Hulu Melaksanakan Pelayanan KB, Posbindu dan PMT
Putussibau, Kamis 20 Jun 2024
 
DINKES-PPKB. KAPUAS HULU,
PUTUSSIBAU - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kapuas Hulu menggandeng Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan Pelayanan KB, Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) dan Pemberian PMT (Pemberian Makanan Tambahan) di Aula Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kapuas Hulu pada Kamis (20/6/2024).
 
Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu Nanang Padli, SKM.,S.E.,M.Si. 
 
Hadir langsung Kepala Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu DR. Samsuri, S.H.,M.H, didampingi Ketua Ikatan Adyaksa Dharmakarini Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu, Ny. Mery Samsuri, SH beserta jajaran.
 
Hadir juga Kepala Puskesmas Putussibau Selatan, dr. Irma Mulyani, Ketua Tim Kerja Penyakit Tidak Menular (PTM) Kartini Mayasari, SKM dan Ketua Tim Kerja KB, rosana hayati, S.Tr.Keb.,M.A.P beserta Staf Dinkes PP dan KB dan tenaga kesehatan.
 
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan Skrining PTM sebanyak 15 orang dari Staf Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu, kemudian Pelayanan KB diikuti oleh 3 orang dari wilayah Putussibau Utara dan Pemberian PMT dalam rangka mendukung Penurunan Stunting di Kapuas Hulu sebanyak 4 orang balita dari Desa Mupa Kecamatan Putussibau Utara.
 
Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu Nanang Padli menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu yang telah bekerjasama dengan Dinas Kesehatan PP dan KB, dalam upaya melaksanakan program-program Bidang Kesehatan di Kabupaten Kapuas Hulu.
"Saya selaku Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu, mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Kajari beserta IAD Kapuas Hulu yang telah menggandeng dan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas dalam rangka pelayanan kesehatan di Kantor Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu ini. Semoga kegiatan pada hari ini berjalan dengan lancar dan bermanfaat untuk kita semua," ucap Nanang Padli.
 
"Kami dari Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana siap mendukung semua program Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu khususnya di Bidang Kesehatan," tambah Nanang.
Seperti yang kita ketahui, POSBINDU ini adalah kegiatan monitoring dan deteksi dini faktor resiko Penyakit Tidak Menular yang dilaksanakan secara terpadu, rutin dan periodik.
 
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan Skrining PTM, kemudian dilaksanakan penyuluhan dan wawancara terkait Apa saja Kegiatan posbindu PTM, kemudian cara pencegahan pengendalian PTM. Selain itu dilaksanakan Pelayanan KB dan Pemberian Makanan Tambahan. (*)