DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Selimbau Melaksanakan Posyandu di Desa Nibung
Selimbau, Rabu 06 Mar 2024
 
SELIMBAU - Tenaga kesehatan Puskesmas Selimbau terus berupaya dalam meningkatkan cakupan pelayanan imunisasi untuk bayi balita di wilayah kerja Puskesmas setempat.
 
Selasa (2/3/204) tenaga kesehatan Puskesmas Selimbau kembali melaksanakan pelayanan di Posyandu bayi dan balita di Desa Nibung Kecamatan Selimbau.
 
Kegiatan pemberian imunisasi pada bayi dan balita di Desa Nibung Kecamatan Selimbau berlangsung di 
Posyandu kasih ibu, Desa Nibung Kecamatan Selimbau
 
Penanggung jawab/pelaksana tenaga Kesehatan Puskesmas Selimbau Nani Sulisa, AMd,Keb. Hadir bidan desa, Nakes Pustu/Poskesdes, Kader Posyandu dan orang tua bayi balita beserta anaknya, dengan jumlah peserta sebanyak 63 orang.
 
Dalam kesempatan tersebut, Nakes Puskesmas Selimbau Nani Sulisa menyampaikan bahwa semua bayi dan balita di Desa Nibung Kecamatan Selimbau diharapkan untuk rutin ikut posyandu bayi balita dan mendapatkan imunisasi dasar lengkap sesuai dengan usia.
 
"Pemberian imunisasi bertujuan untuk memberikan kekebalan antibodi terhadap suatu penyakit seperti DPT (Difteri, Pertusis, Tetanus) Hepatitis B, Polio dan campak pada bayi dan balita di Desa Nibung.
 
"Agar semua ibu bayi dan balita untuk ikut serta rutin dalam pelaksanaan posyandu bayi, balita setiap bulannya di posyandu Kasih ibu Desa Nibung Kecamatan Selimbau," pesannya. 
 
Balita (imunisasi tambahan/booster) di Wilayah Posyandu kasih ibu, Desa Nibung Kecamatan Selimbau. (*)