Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Badau Penyuluhan Lingkungan Sehat dan Kantin Sehat di SMKN 1 Badau
Badau, Jumat 05 Jan 2024
 
PUSKESMAS BADAU - Tenaga kesehatan Puskesmas Badau melaksanakan Penyuluhan tentang Lingkungan Sehat dan Kantin Sehat di SMKN 1 Badau, kecamatan Badau Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat Rabu (13/12/2023).
 
Penanggungjawab pelaksana kegiatan Leonardus Eko L.Suling, S.K.M. Hadir Siswa-Siswi 30 Orang. 
 
Dalam kesempatan tersebut, Leonardus Eko L.Suling menyampaikan beberapa hal yang harus dilakukan, dalam upaya menjaga lingkungan sekolah dan Kantin Sehat sesuai standar.
 
"Kita Menjelaskan tentang apa yang dimaksud dan lingkungan sehat dan kantin sehat, serta syarat-syarat yang harus dimiliki oleh sekolah dengan lingkungan sehat serta kantin sehat," katanya.
 
Dengan menjelaskan tentang apa yang dimaksud dan lingkungan sehat dan kantin sehat, serta syarat-syarat yang harus dimiliki oleh sekolah dengan lingkungan sehat serta kantin sehat, siswa siswi dapat mengerti dan memahami
 
"Untuk itu diharapkan siswa - siswi senantiasa menjaga lingkungan sekolah agar senantiasa bersih dan sehat, kemudian tetap memilih jajanan sehat," pesannya. (*)