Dinkes.kapuashulukab.go.id - Untuk melihat capaian kinerja pelayanan kesehatan sebelumnya, Puskesmas Empanang melaksanakan monitoring dan evaluasi (Monev) pada Posyandu Kemuning Desa Keling Panggau, Kamis (15/10/2020). Kegiatan tersebut dihadiri langsung jajaran Seksi Promkes Dinkes Kabupaten Kapuas Hulu.
Kepala Puskesmas Empananga mengatakan, kegiatan pemantauan kegiatan posyandu harus dilakukan secara sistematis dan kontinyu, sehingga dapat dilakukan tindak lanjut dan koreksi untuk penyempurnaan program kegiatan posyandu selanjutnya.
"Kegiatan Monev dilaksanakan oleh TIM Seksi Promkes Dinkes Kapuas Hulu, didampingi bidan desa, petugas promkes dan kepala desa," ungkap Kepala Puskesmas.
Dikatakannya, pihak desa sangat berterima kasih dengan adanya dukungan dari Dinkes Kapuas Hulu mengenai peningkatan mutu dan strata posyandu yang ada di Desa Keling Panggu Kecamatan Empanang.
"Untuk selanjutnya akan meningkatkan pembinaan posyandu dan pembinaan kader dalam peningkatan strata posyandu," pungkas Kepala Puskesmas. (*)