Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Empanang Berikan Penyuluhan Kesehatan Kepada Bumil Desa Tintin Peninjau
Empanang , Minggu 15 Oct 2023
 
 
PUSKESMAS EMPANANG - Untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil (Bumil) tentang pentingnya menjaga kehamilan, tenaga kesehatan Puskesmas Empanang melaksanakan Penyuluhan kepada ibu hamil di Posyandu Mentari Desa Tintin Peninjau Kecamatan Empanang Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat, Senin (9/10/2023).
 
Penyuluhan tentang cerdas menjaga kehamilan dengan tema "Bumil Sehat" 
 
Penanggungjawab pelaksana kegiatan Tenaga Kesehatan Puskesmas Empanang Angelina Adventa Sunarti Lunca Soeka, A.Md.Keb.
 
Sementara itu, Nakes Puskesmas Empanang Angelina Adventa Sunarti Lunca Soeka menyampaikan, penyuluhan kepada ibu hamil sangat penting untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil mengenai kehamilan dan tanda bahaya serta komplikasi dalam kehamilan.
 
"Agar ibu hamil memahami tentang menjaga kehamilan dan mengetahui tentang apa saja tanda bahaya serta komplikasi dalam kehamilan," jelasnya.
 
Setelah dilakukan penyuluhan ibu hamil mengetahui cara menjaga kehamilan dan tanda bahaya serta komplikasi dalam kehamilan. Kegiatan diikuti oleh 7 orang Bumil di Desa Tintin Peninjau. (*)