Puskesmas Jongkong Melaksanakan Pencanangan Imunisasi JE di MIS Hiadayatul Mustaqim
PUSKESMAS JONGKONG - Serentak bersama Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu, Puskesmas Jongkong telah melaksanakan Pencanangan Imunisasi Japanese Encephalitis (JE) pada Tanggal 26 September 2023.
Pencanangan Imunisasi JE berlangsung di
MIS Hiadayatul Mustaqim Kecamatan Jongkong Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat.
Penanggung jawab/pelaksana dr. Edy Zainudin
Suriyah, A.Md.Kep, Aripin,A.Md.Kep, Dewi Sartika, A.Md.Kep, Wahyu Arianto, A.Md.Kep dan Niatul Hazizah, A.Md.Kep. Hadir Plt. Camat Jongkong, KUA Jongkong, Bhabinkamtibmas dan Orang Tua/wali Kelas.
Dalam kesempatan tersebut, tenaga kesehatan Puskesmas Jongkong dr. Edy Zainudin menyampaikan bahwa, pemberian imunisasi pada anak usia 9 bulan sampai dengan 15 tahun sangat penting.
"Untuk mencegah radang otak (ensefalitis) yang disebabkan oleh virus Japanese Enchepalitis dan ditularkan oleh nyamuk culex," katanya.
Dengannya ada imunisasi JE ini dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat JE.
Sasaran di MIS HIADAYATUL MUSTAQIM telah menerima pelayanan Imunisasi JE dari Tenaga Puskesmas Jongkong, dengan jumlah Peserta 49 Siswa. (*)