Plt Kapus Puring Kencana Hadiri Rapat Pembubaran Panitia Porseni Tingkat Kecamatan Puring Kencana
PUSKESMAS PURING KENCANA - Jajaran Pegawai/Staf dilingkungan Puskesmas Puring Kencana ikutserta dalam Rapat Koordinasi Pembubaran Panitia PORSENI Tingkat Kecamatan Puring Kencana Tahun 2023 pada hari Jumat (7/9/2023).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula rapat SMPN 01 Puring Kencana, Kecamatan Puring Kencana Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat.
Hadir Camat Puring Kencana/yang mewakili, Danramil Puring Kencana/yang mewakili, Kapolsek Puring Kencana/yang mewakili, Plt. Kepala Puskesmas Puring Kencana/yang mewakili, Koordinator Pendidikan Kecamatan Puring Kencana, Kepala Desa Sungai Antu, Kec. Puring Kencana, Kepala Sekolah SDN Se-Kecamatan Puring Kencana, Kepala Sekolah beserta dewan guru SMPN 01 Puring Kencana
Adapu agenda rapat tersebut yakni Mengevaluasi hasil kegiatan serta pembubaran panitia Porseni yang telah berlangsung sekaligus rencana pembentukan panitia porseni Tahun 2024 tingkat Kecamatan Puring Kencana.
Dengan telah dilaksanakannya kegiatan Porseni Tahun 2023 diharapkan dapat menambah motivasi para peserta didik dalam terus mengikuti dan berpartisipasi dalam kegiatan olahraga yang diadakan pemerintah daerah sehingga para peserta didik makin termotivasi terus meningkatkan diri dari berprilaku hidup sehat melalui kegiatan olahraga.
Sementara itu, Plt Kepala Puskesmas Puring Kencana menyatakan siap mendukung pelaksanaan Porseni tingkat Kecamatan Puring Kencana, terutama dari sisi pelayanan kesehatan, guna mengantisipasi masalah kesehatan pada peserta Porseni.
"Seperti kegiatan Porseni yang sudah berlangsung di tingkat Kecamatan Puring Kencana Tahun 2023, kita juga turut berpartisipasi, bekerjasama dengan panitia pelaksana," ungkap Plt Kapus. (*)