Staf Bidang Kesmas Menjadi Narasumber Orientasi Kader Posyandu Dalam Rangka HKG PKK Ke - 51
PUTUSSIBAU - Staf Bidang Kesehatan Masyarakat (Kesmas) pada Subkoordinator Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu Mayu Fentami, S.Kep.Ns menjadi Narasumber Orientasi Kader Posyandu dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke - 51 yang diselenggarakan oleh TP-PKK Kabupaten Kapuas Hulu di Pendopo Bupati Kapuas Hulu, Sabtu (9/9/2023).
Orientasi Kader Posyandu Terintegrasi Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 2023 Pokja IV TP -PKK Kabupaten Kapuas Hulu tersebut diikuti oleh Kader Posyandu se- Kabupaten Kapuas Hulu.
Hadir Ketua TP-PKK Kabupaten Kapuas Hulu Ny. Angeline Fremalco Fransiskus Diaan, S.H.,M.H beserta seluruh jajaran Pengurus TP-PKK Kabupaten Kapuas Hulu.
Dalam kesempatan tersebut, Mayu Fentami menyampaikan tentang materi Posyandu Terintegrasi, diantaranya Posyandu sebagai UKBM (Upaya Kesehatan Bersumber daya Masyarakat), yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan.
Kemudian lanjut Mayu Fentami, Posyandu Sebagai LKD (Lembaga Kemasyarakatan Desa/Kelurahan), dimana Posyandu adalah Lembaga Kemasyarakatan Desa/Kelurahan yang mewadahi pemberdayaan masyarakat dalam pelayanan Sosial Dasar dan Pelayanannya dapat di Sinergikan.
"Sedangkan untuk Integrasi Layanan Posyandu meliputi Posyandu Generasi yang terdiri dari (3) unsur, pertama ada KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) kemudian KB, kemudian kedua KIA, KB, PAUD dan BKB. Kemudian ketiga KIA, KB, PAUD, BKB, Ekonomi keluarga dan hal aktual yang urgen," jelas Mayu Fentami.
Lebih lanjut Mayu menyampaikan, Pengintegrasian layanan sosial dasar di Posyandu antara lain, Pembinaan gizi dan kesehatan ibu dan anak, Pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan, Perilaku Hidup Bersih dan Sehat, Kesehatan lanjut usia, BKB, Pos PAUD, Percepatan penganekaragaman konsumsi pangan, Pemberdayaan fakir miskin, komunitas adat terpencil dan penyandang masalah, kesejahteraan sosial, Kesehatan reproduksi remaja dan
Peningkatan ekonomi keluarga.
"Sedangkan faktor pendukung Posyandu diantaranya Kepala Desa/lurah dan perangkatnya (RT/RW), Tokoh Masyarakat, TP-PKK, Pokja Posyandu, Pokjanal Posyandu dan Masyarakat," papar Mayu.
Selain itu faktor pendukung Posyandu berikutnya adalah Keluarga yang memanfaatkan Posyandu, kemudian Inovasi yang menarik dan prestasi yang dikelola oleh Kader serta aktifnya Kader secara Sukarela sebagai pejuang kemanusiaan. (*)