DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Bidang PP dan KB Memfasilitasi Kegiatan Edukasi Gizi dan Pencegahan Anemia Pada Remaja
Putussibau, Jumat 19 May 2023
 
Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu melalui Bidang Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana memfasilitasi kegiatan Edukasi Gizi dan Pencegahan Anemia Pada Remaja Usia 15-19 Tahun oleh Forum GenRe (Generasi Berencana) dan PIK Remaja di 12 Provinsi.
 
Kegiatan yang diselenggarakan Forum GENRE Provinsi Kalimantan Barat dibuka Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso, S Pd.,M.M. Hadir Plt Sekretaris Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu Ade Hermanto, SKM.,M.A.P, Kepala Bidang Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Elly Dayati, S.E, Subkoordinator, beserta jajaran Staf Bidang PP dan KB.
 
Hadir pula Forum Genre Kabupaten Kapuas Hulu dan peserta Audisi Duta GenRe Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Kegiatan tersebut diselenggarakan di Aula Kantor Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu selama 2 hari, dimana pada hari Sabtu 20 Mei 2023, diadakan Audisi Duta GenRe Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Sementara itu, dalam sambutannya Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso menyampaikan bahwa, Generasi muda merupakan generasi penerus bangsa.
 
"Maka dari itu sudah menjadi kewajiban semua, guna menyiapkan generasi muda ke arah yang bersifat positif, bermanfaat. Baik dari segi pendidikan, sosial maupun kemasyarakatan," kata Kadinkes PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Ditambahkan H. Sudarso, salah satu dari upaya tersebut, maka mulailah terbentuknya wadah generasi muda berencana. Dimana generasi muda berencana ini merupakan salah satu yang ikut menyuarakan program -program dari BKKBN Nasional maupun dari Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.
 
"Melalui GenRe ini diharapkan lahir generasi -generasi muda yang mampu bersaing ditingkat provinsi maupun nasional. Selain itu Dita GenRe Kabupaten Kapuas Hulu diharapkan mampu mensosialisasikan program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana (Bangga Kencana) yang merupakan salah satu program dari BKKBN yang berfokus untuk mewujudkan keluarga yang berkualitas," harap Kadinkes PP dan KB.
 
Lebih lanjut Ia menyampaikan, Duta GenRe memegang peran penting untuk mensosialisasikan bahwa keluarga merupakan segala-galanya.
 
"GenRe ini diluncurkan oleh pemerintah lewat BKKBN, dalam rangka merespon permasalahan remaja saat ini," jelas Sudarso.
 
Disampaikan H. Sudarso, program GenRe dikembangkan dalam rangka penyiapan kehidupan keluarga bagi remaja, melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan, sehingga mereka mampu melangsungkan ke jenjang pendidikan secara terencana, berkarir secara terencana, disertai menikah dengan penuh perencanaan sesuai siklus kesehatan maupun kematangannya.
 
"Saya juga yakin, bahwa anak muda ini akan menjadi teladan, pelopor, motivator, serta promotor yang baik bagi anak-anak, ataupun remaja yang lain, membantu pemerintah menyiapkan generasi muda yang sehat, produktif dan berkualitas, agar mampu meraih bonus demografi serta Indonesia Emas Tahun 2045," papar Kadinkes PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Kemudian lanjut Kadinkes PP dan KB, duta GenRe sebagai Role Model dan motivator bagi remaja untuk mensosialisasikan dan mempromosikan program GenRe akan lebih efektif.
 
"Maka keahlian yang wajib dimiliki yaitu pengetahuan yang mumpuni dan skill komunikasi yang baik, sehingga akan terjalin pendekatan diri, oleh dan untuk remaja," tegas H. Sudarso.
 
Pengetahuan yang dimaksud, berarti memahami berbagai permasalahan remaja, permasalahan seputar seksualitas HIV/AIDS, penyalahgunaan Narkoba, kesehatan Reproduksi, usia menikah yang ideal, termasuk Anemia dan Stunting.
 
"Tidak cukup disitu, sebagai remaja, GenRe dimana dia harus mampu menularkan, mempromosikan program -program GenRe, maka skill komunikasi menjadi hal yang tidak kalah penting," pesan Kadinkes PP dan KB.
 
Kemudian lanjut Kadinkes PP dan KB, program GenRe adalah program yang mengedepankan pembentukan karakter bangsa di kalangan generasi muda, dan program GenRe juga merupakan wadah untuk mengembangkan karakter bangsa, karena mengajarkan remaja untuk menjauhi pernikahan dini, seks pra nikah dan NAPZA, guna menjadi remaja tangguh dan dapat berkontribusi dalam pembangunan serta berguna bagi nusa dan bangsa. (*)