Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Kadinkes PP dan KB Apresiasi Perayaan Natal Oikumene Tenaga Kesehatan Kapuas Hulu
Putussibau, Jumat 13 Jan 2023

 

PUTUSSIBAU - Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso, S.Pd.,MM menghadiri Perayaan Natal Oikumene Tenaga Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu di Gereja GKMI Maranatha Putussibau, Jumat (13/1/2023) malam.

 

Hadir Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Kepala Bidang Pelayanan dan Sumber Daya Kesehatan beserta jajaran dan tenaga kesehatan di Kabupaten Kapuas Hulu.

 

Hadir mewakili Bupati Kapuas Hulu, Asisten 2 Sekretariat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu Triwati, SP.,M.Si, Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Hulu Budiarjo dan Silvi beserta tamu undangan lainnya.

 

Dalam sambutannya, Kadinkes PP dan KB Kabupaten Kapuas Hulu menyampaikan, 

mengawali pesan natal ini, marilah kita memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan yang Maha Kuasa atas berkat Karunia-Karunia-Nya pada hari ini dapat berkumpul bersama, dalam acara Perayaan Natal Oikumene Tenaga Kesehatan Kabupaten kapuas hulu dalam rangka Natal Tahun 2022.

 

"Saya atas nama pribadi, keluarga dan Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu, dalam kesempatan ini menyampaikan Selamat Natal tahun 2022 dan selamat memasuki tahun baru 2023.

"Dalam kesempatan ini juga saya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pengurus dan panitia perayaan Natal Oikumene Tenaga Kesehatan, dengan momen ini saya dapat dipertemukan dengan kita semua, baik yang di Dinas Kesehatan, Rumah Sakit dan Puskesmas," ucap H. Sudarso.

 

Untuk itu melalui momentum Perayaan Natal ini Sudarso mengajak, terus mempererat tali silahturahmi, antar sesama tenaga kesehatan khususnya kristen dan katolik, terutama dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan indikator pelayanan kesehatan pada umumnya.

 

"Meski situasi pandemi terkendali, Indonesia masih dihadapkan pada masalah kesehatan yang beragam seperti tingginya penyakit tidak menular dan penyakit yang seharusnya telah teratasi namun muncul kembali," jelas Sudarso.

 

Oleh karenanya, semoga perayaan Natal tahun ini dapat menjadi momentum kita untuk terus bersatu dalam menghadapi masalah kesehatan, baik yang kita hadapi saat ini maupun di masa depan. 

 

"Penanganan covid-19 telah menjadi bukti bahwa adanya perbedaan tak lantas menjadi jurang pemisah, justru semakin menguatkan," imbuhnya.

 

Dirinya berharap agar Perayaan Natal kali ini bukan sekadar perayaan seremonial belaka, melainkan bisa menjadi momentum penting untuk melakukan introspeksi dan refleksi diri tentang apa yang telah dilaksanakan dalam satu tahun ini baik sebagai individu maupun organisasi, sehingga bisa menjadi bahan evaluasi agar tahun 2023 ini bisa menjadi lebih baik.

 

"Sebagai tenaga kesehatan banyak juga bahagianya karena kita bisa membantu sesama manusia untuk hidup yang lebih baik," kata Sudarso.

 

Maka Ia mengajak semua pihak untuk terus bersatu, menebar cinta dan kasih kepada sesama agar semangat persaudaraan dan persatuan terus tumbuh dalam diri.

 

"Sehingga bangsa indonesia bisa pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat dalam menghadapi setiap tantangan ke depan. Selamat Natal dan Selamat Memasuki Tahun Baru 2023," pungkasnya. (*)