Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Bentuk 3 Posko di Lokasi Kegiatan FDS, Tim Kesehatan Melaksanakan Pelayanan P3K
Lanjak, Jumat 02 Dec 2022

 

PUTUSSIBAU - Guna mendukung terlaksananya kegiatan Festival Danau Sentarum (FDS) Tahun 2022, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu melalui Sub Koordinator Pelayanan Kesehatan Rujukan dan Khusus membuka Posko Kesehatan.

Posko kesehatan didirikan guna mengantisipasi gangguan kesehatan para peserta yang hadir di Festival Danau Sentarum, khusunya berbagai kegiatan yang diadakan dalam rangka FDS tersebut.  

Sub Koordinator Pelayanan Kesehatan Rujukan dan Khusus, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Kapuas Hulu Joni Herpendi, S.Kep.,MH.Kes mengatakan, pihaknya melaksanakan P3K untuk mengantisipasi masalah kesehatan warga yang hadir di Festival Danau Sentarum. 

"Kita membuka pos kesehatan, jaga di tiga tempat, posko kesehatan depan TK, kemudian di motor Bandung Keliling Danau Sentarum dan di Pulau Sepandan," kata Joni Herpendi.

Dikatakan Joni, petugas kesehatan disiagakan di pos selama 4 hari, sejak dibukanya Festival Danau Sentarum pada 1 Desember hingga 4 Desember 2022 nanti. 

"Jadi kita stay selama 4 hari, dari tanggal 1-4 Desember, dibantu oleh 5 orang petugas kesehatan Puskesmas Batang Lupar," jelas Joni.

Ia menghimbau kepada masyarakat yang hadir, khususnya pengunjung danau agar selalu berhati- hati, terutama anak - anak harus selalu dalam pengawasan. (*)