Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Suhaid Berikan Penyuluhan Gizi Seimbang dan Isi Piringku di Desa Menapar
Suhaid, Jumat 21 Oct 2022
PUSKESMAS SUHAID - Guna mendorong peningkatan status gizi masyarakat di wilayah Kecamatan Suhaid, tenaga kesehatan Puskesmas Suhaid terus menggencarkan kegiatan penyuluhan tentang pentingnya pemenuhan kebutuhan gizi seimbang untuk masyarakat di desa - desa.
 
Hari Kamis (20/10/2022) dilaksanakan Penyuluhan Gizi Seimbang dan Isi Piringku di Desa Menapar, Kecamatan Suhaid Kabupaten Kapuas Hulu.
 
Seperti diketahui, Isi piringku sebagai pengganti konsep empat sehat lima sempurna yang selama ini dikenal dikenal masyarakat.Isi Piringku merupakan pedoman agar masyarakat  paham akan pentingnya  makan sehat dengan  gizi seimbang. 
 
Kegiatan tersebut dengan mengusung Tema
"Dengan Gizi Seimbang Bangsa Sehat dan Berprestasi  " Kegiatan berlangsung di Gedung  Posyandu desa Menapar.
 
Penanggung jawab/pelaksana tenaga kesehatan Puskesmas Suhaid Program Gizi yaitu Okta Juniarti, S.Tr.Gz dan Indah Nadia Cantika, S.K.M.. Hadir Nakes Pustu/Poskesdes dan Kader Posyandu Desa setempat.
 
Sementara itu, Nakes Puskesmas Suhaid Okta Juniarti menyampaikan, kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang pentingnya gizi seimbang untuk Bayi Balita dan Pengetahuan Orang Tua Terhadap Gizi Seimbang.
 
"Dengan adanya kegiatan  memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang pentingnya gizi seimbang untuk Bayi Balita dalam mengkumsi makanan terutama dalam Balita," katanya.
 
Telah dilakukannya kegiatan penyuluhan gizi seimbang pada Orang Tua Bayi Balita desa Kerangas. Untuk itu Kartika berharap orang tua bisa mempraktekkan setiap materi penyuluhan yang sudah didapat. Sehingga status gizi bayi balita masyarakat semakin meningkat kedepannya. (*)