DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Cegah Penularan Covid-19 Menuju Era New Normal, Puskesmas Batang Lupar Adakan Sosialisasi
Putussibau, Rabu 10 Jun 2020

Dinkes.kapuashulu - Dalam upaya mengedukasi masyarakat saat memasuki fase New Normal, Promkes Puskemas Batang Lupar melaksanakan sosialisasi, Rabu (10/6/2020).

Kegiatan sosialisasi tersebut diberi tema "Mata (masyarakat tanggap) Covid-19 New Normal dalam mencegah Covid 19.

"Maksud dan tujuan untuk meningkatkan upaya dan membangun komitmen bersama masyarakat dan perangkat desa serta kader dalam pencegahan penularan Covid 19 menuju era new normal," ungkap Kepala Puskesmas Batang Lupar.

Untuk itu dari petugas Promosi Kesehatan meminta waktu untuk memberikan penyuluhan kesehatan dalam mncegah Covid 19 supaya tetap menerapkan protokol kesehatan, yakni perilaku hidup sehat rajin cuci tangan, menggunakan masker, jaga jarak untuk  mencegah penyebaran virus corona. 

"Adapun sasaran sosialisasi kita itu perangkat desa, kader dan masyarakat, tempat kegiatan dipusatkan di kantor Desa Senunuk," 

Pemateri kegiatan disampaikan oleh petugas Promkes Puskemas Batang Lupar, Defriska Junian Dadi. Dengan jumlah  pengunjung 15  orang.