Dinkes.kapuashulu - Guna melakukan deteksi dini penularan Covid-19 dilingkungan masyarakat, Puskesmas Boyan Tanjung melakukan rapid test terhadap warga setempat. Kali ini sasarannya warga berstatus ODP (Orang Dalam Pemantauan) di Desa Sri Wangi Kecamatan Boyan Tanjung, Kamis (14/5/2020)
Kepala Puskesmas Boyan Tanjung Ahmad Yadi menjelaskan, pentingnya dilakukan rapid test untuk mencegah penularan virus corona (COVID-19) di Kecamatan Boyan Tanjung.
"Kegiatan rapid test dilakukan oleh perawat, petugas surveilans dan petugas laboratorium Puskesmas Boyan Tanjung," kata Ahmad Yadi.
Ia menambahkan, saat ini jumlah ODP di Desa Sri Wangi sebanyak 9 (sembilan) orang dengan jumlah ODP yang bisa ditemui dan dilakukan rapid test sebanyak 6 orang.
"Hasil rapid test ke 6 ODP tersebut dikonfirmasi non Reaktif, selain itu hasil pemeriksaan kesehatan terhadap 6 orang ODP semuanya tidak ada keluhan kesehatan," tambah Ahmad Yadi.
Dikatakan Yadi, untuk 3 (tiga) orang ODP yang tidak bisa ditemui untuk menjalani rapid test, dikarenakan saat pemeriksaan yang bersangkutan berkerja di hutan," tuntas Ahmad Yadi.