Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Kalis Imunisasi Bayi Balita di Desa Tekudak
Kalisr, Rabu 23 Mar 2022

KALIS - Dalam upaya memberikan kekebalan tubuh pada bayi balita, tenaga kesehatan Puskesmas Kalis melaksanakan pelayanan imunisasi di Desa Tekudak, Kecamatan Kalis Kabupaten Kapuas Hulu pada 7 Maret 2022 lalu.

Kepala Puskesmas Kalis Titin Juherni, S.Tr.Keb menyampaikan, Pemberian Imunisasi pada bayi dan balita dalam rangka meningkatkan kekebalan tubuh serta menurunkan dan mencegah penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi.

"Kegiatan imunisasi ini rutin dilaksanakan setiap bulan di desa - desa. Untuk itu kami harapkan orang tua bayi balita agar dapat membawa anak mereka datang ke Posyandu," pesan Kapus.

Selain di imunisasi, bayi balita juga dipantau tumbuh kembangnya, sehingga diketahui secara dini faktor yang mempengaruhi tumbuh kembang anak.

"Kita harapkan juga orang tua bayi balita agar lebih peduli dalam pemenuhan kebutuhan gizi seimbang untuk anak, sehingga mereka memiliki tumbuh kembang yang baik," kata Kapus.

Penanggungjawab/pelaksana Posyandu Bina sehat Desa Tekudak Kecamatan Kalis yakni Natalia, A.Md. Keb. Hadir Kader Posyandu membantu pelaksanaan imunisasi.

Diharapkan orangtua dapat memenuhi imunisasi dasar lengkap serta lanjutan kepada bayi dan balitanya untuk meningkatkan kekebalan tubuh agar terhindar dari penyakit seperti hepatitis B, tuberculosis, difteri, campak, dan sebagainya. (*)