Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Suhaid Vaksin Anak SDN 08 Mantan
Suhaid, Kamis 03 Feb 2022

SUHAID - Puskesmas Suhaid, Kecamatan Suhaid Kabupaten Kapuas Hulu gencar melaksanakan pelayanan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun.

Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 06-11 tahun diadakan di SDN 08 Mantan, Kecamatan Suhaid Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (2/2/2022).

Kepala Puskesmas Suhaid menyampaikan, pelaksanaan vaksinasi tersebut 

untuk memberikan perlindungan kepada anak terhadap penularan Covid-19, khususnya dilingkungan sekolah.

"Vaksinasi dilaksanakan oleh Tim Vaksinasi Puskesmas Suhaid. Kita terus upayakan agar semua sekolah dasar bisa dijangkau dengan pelayanan vaksinasi anak ini," ungkap Kapus.

Dengan adanya vaksinasi pada anak usia 06-11 Tahun untuk menguranginya angka kematian atau kesakitan terhadap kasus covid-19 

Hadir kepala SDN 08 Mantan, dengan Tim Vaksinasi Puskesmas Suhaid diantaranya, Aryannto, A.Md.Kep

Suryansyah, A.Md.Kep, Hendra, A.Md.Kep, EdiWahyudi, A.Md.Kep, Ns. Fery Fadli, S.Kep, Aji Santoso, S.Farm.Apt, Indah Cantika, SKM, Camat Kecamatan Suhaid bersama orang tua atau wali murid SDN 08 Mantan.

Kapus mengingatkan agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M. (*)