DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Puskemas Selimbau dan Lintas Sektoral Gencarkan Sosialisasi Cegah Covid-19
Selimbau, Selasa 24 Mar 2020

Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 atau virus Corona terus dilakukan Puskesmas-Puskesmas dilingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu.

Sabtu (21/3/2020) lalu, Puskemas Selimbau bersama lintas sektoral diwilayah tersebut melakukan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat. 

Tempat kegiatan pelataran halaman toko Sahabat Selimbau, pelataran halaman rumah warga Desa Dalam dan SMP Negeri 1 Selimbau.

Himbauan dan sosialisasi yang disampaikan Muspika Kecamatan Selimbau yakni tentang pencegahan penyebaranVirus Corona, kemudian  Sosialisasi Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) dan membagikan Poster Tentang Covid 19.

"Maksud dan tujuan kegiatan ini, untuk memberikan himbauan dan informasi kepada masyarakat, tentang Covid -19 dan bagaimana upaya pencegahan terhadap Covid-19 tersebut," kata Camat Selimbau.

Kegiatan dihadir unsur Muspika Kecamatan Selimbau yaitu Camat, Kapolsek dan Danramil serta Puskesmas Selimbau. Arahan disampaikan juga oleh AKP. Soroso, Sertu Jamian, Ns. Imran Zamzami, S.Kep dan Muhammad Rahim Uba, S.KM

Sementara itu, Kepala Puskesmas Selimbau menyampaikan arahanya supaya masyarakat 

tetap tenang dan selalu hidup disiplin menjaga kesehatan.

"Selalu menjaga pola makan yang baik dan teratur serta bergizi, agar kekebalan tubuh tetap terjaga dengan baik," tutur Kepala Puskesmas.

Selain itu selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau menggunakan antiseptik/hand sanitizer sebelum dan sesudah makan, atau sebelum dan sesudah melakukan aktifitas.

"Kurangi kontak antar manusia, tidak berpergian keluar rumah jika tidak diperlukan, ikuti himbauan Bupati Kapuas Hulu untuk selalu di dalam rumah, guna memutus mata rantai penularan penyakit," pesan Kapus Selimbau.

Ditambahkan dari unsur Muspika Selimbau menekankan, agar hindari pertemuan berkelompok serta selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar diberi perlindungan dari penyakit.

Kemudian tidak menyebarkan berita hoax tentang Virus Corona. 

Dalam sosialisasi itu juga petugas kesehatan memberikan penjelasan tentang istilah ODP dan PPD. Kegiatan juga disertai dengan praktek 6 (enam) langkah cuci tangan menggunakan sabun. (*)