Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
40 Warga Kecamatan Mentebah Dari Berbagai Kelompok Sasaran di Vaksin
Mentebah, Kamis 04 Nov 2021

MENTEBAH - Puskesmas Mentebah Kecamatan Mentebah Kabupaten Kapuas Hulu terus berkomitmen dalam meningkatkan capaian pelaksanaan vaksin untuk masyarakat di wilayah kerja Puskesmas setempat.

Pada Rabu 3 November 2021 kemarin, kembali dilanjutkan Vaksinasi Covid-19 serentak untuk masyarakat umum, pelajar, ibu hamil, anak diatas 12 tahun, pelayan publik.

*Vaksinasi covid -19 terhadap masyarakat umum, pegawai publik, pelajar, ibu hamil, lansia, anak diatas 12 tahun, ASN diharapkan dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan penularan covid 19," ujar Kepala Puskesmas Mentebah Dayang Surawati, S.Tr.,Keb.

Untuk itu Kapus mengajak peranserta seluruh masyarakat untuk mendukung program vaksinasi yang tengah digencarkan oleh Puskesmas.

"Untuk yang belum di vaksin mari datang ke Puskesmas, agar bisa menerima vaksin. Vaksinasi Covid -19 ini penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyebaran virus Covid -19," ucap Kapus.

Kapus mengapresiasi atas tingginya animo masyarakat di Kecamatan Mentebah dalam menerima vaksin covid-19 itu.

Adapun jumlah peserta vaksinasi totalnya sebanyak 40 orang, dengan rincian masing - masing masyarakat umum 27 orang, Lansia 1 orang, 

pelajar 10 orang, PNS 2 orang.

Kapus mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dengan melakukan gerakan 5M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. (*)