PUTUSSIBAU - Tim kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu membuka pelayanan pemeriksaan Swab Antigen untuk para calon peserta yang akan mengikuti seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu (12/9/2021).
Pelayanan pemeriksaan Swab Antigen dilaksanakan di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu. Dihadiri langsung Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan, Kepala Bidang P2P, dan Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Kastono, S.Kep.,ME mengungkapkan, pemeriksaan Swab Antigen dilaksanakan untuk
peserta tes PPPK Guru.
"Swab dikhususkan untuk peserta yang akan melaksanakan ujian tanggal 13 September 2021, dan pada hari ini terdapat 360 peserta yang menjalani pemeriksaan Swab Antigen," terang Kastono.
Dikatakan Kastono, untuk peserta tes PPPK guru yang akan melaksanakan Swab Antigen hari selanjutnya, akan dilaksanakan di Puskesmas masing-masing. (*)