Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Puskesmas Batang Lupar Vaksin Masyarakat Umum
Batang Lupar, Minggu 12 Sep 2021

BATANG LUPAR - Puskesmas Batang Lupar kembali melanjutkan gerakan vaksinasi untuk masyarakat umum di wilayah Kecamatan Batang Lupar Kabupaten Kapuas Hulu pada 10 September 2021.

Vaksinasi dipusatkan di Gedung Olahraga Kecamatan Batang Lupar, dengan jumlah peserta vaksin sebanyak 77 orang.

Kepala Puskesmas Batang Lupar Julius Jhony, A.Md.Kep menyampaikan apresiasi atas tingginya antusias masyarakat dalam menerima vaksin covid-19 itu.

"Untuk itu kita terus menghimbau bagi masyarakat yang belum di vaksin agar segera mendaftar, karena ini penting untuk melindungi diri dan keluarga dari penularan Covid-19," ucap Kapus.

Melalui vaksinasi sambung Kapus,  dapat meningkatan Imunitas terhadap Covid 19 serta mencegah penularan Covid 19 yang masih mewabah hingga saat ini.

Selain itu Kapus meningkatkan agar masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

"Jangan kendor terapkan protokol kesehatan dimana pun berada, sehingga kita bisa bersama - sama memutus rantai penyebaran Covid-19," pungkas Kapus. (*)