DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Puskesmas Kalis Gelar Perpisahan Untuk Pegawai Yang Akan Pindah Tugas dan Pensiun
Kalis, Sabtu 04 Sep 2021

KALIS - Puskesmas Kalis melaksanakan acara perpisahan untuk pegawai yang akan memasuki purna tugas atau pensiun  dan perpisahan dengan tenaga kesehatan  yang akan pindah ke Puskesmas Utara.

Adapun perpisahan tersebut terhadap pensiunan  pegawai Negeri sipil  Tenaga perkarya Veronika Lanjab dan tenaga Perawat yang  akan pindah ke Puskesmas Utara Efrianto Susilo, A.Md. Kep.

Kepala Puskesmas Kalis Titin Juherni, STr. Keb menyampaikan ucapan terima kasih kepada PNS tenaga Perkarya yang telah memasuki masa pensiun tersebut yang telah mengabdi di Puskesmas Kalis.

"Kemudian untuk Nakes yang akan pindah ke Puskesmas Putussibau Utara, kami sampaikan selamat bertugas ditempat yang baru, semoga tetap semangat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terima kasih juga karena telah mengabdi di Puskesmas Kalis ini," ucap Kapus.

Kegiatan perpisahan dihadiri 15 orang, dengan menerapkan protokol kesehatan 5M. (*)