Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Sebanyak 60 Warga Kecamatan Puring Kencana Terima Vaksin Dosis Kedua
Puring Kencana, Jumat 23 Jul 2021

PURING KENCANA - Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Dosis 2 pada masyarakat umum do wilayah Kecamatan Puring Kencana Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung pada 22 Juli 2021.

Sedikitnya ada 60 masyarakat umum di Kecamatan Puring Kencana yang mendaftarkan diri untuk menerima vaksin kedua saat itu.

Kepala Puskesmas Puring Kencana Susiati Julia, A.Md.Kep menyampaikan, pihaknya terus berupaya agar capaian vaksinasi bisa lebih maksimal dan menyentuh seluruh lapisan masyarakat di wilayah perbatasan itu.

"Kita terus ingatkan masyarakat bahwa Vaksinasi Covid-19 ini digencarkan dalam rangka mencegah kesakitan dan kematian akibat Covid-19," kata Kapus.

Melalui vaksin kata Kapus, bisa membentuk sistem kekebalan tubuh serta menurunkan dari penularan Covid-19 yang sampai saat ini masih mewabah.

Adapun petugas vaksin di Kecamatan Puring Kencana diantaranya, 

Meja 1 Bertolomeus Bujang, A.Md.Kep.

Arum Riskiana, A.Md.KG, Nesty Apriza, A.Md.Kep, Meja 2 Hendrianus Sulis, A.Md.Kep dan Rameh, A.Md.Keb. Hadir unsur TNI-Polri di Kecamatan Puring Kencana.

Diharapkan pada sasaran dapat melaksanakan vaksinasi dengan lancar tanpa ada efek samping yang berbahaya atau KIPI.

"Bagi masyarakat yang telah di vaksin, tetap mematuhi protokol kesehatan Memakai Masker, Mencuci Tangan Pakai Sabun, Menjaga Jarak, dan Menghindari Kerumunan," pesan Kapus.

Dirinya juga mengajak masyarakat, ataupun keluarga yang belum di vaksin agar bisa menerima vaksinasi tersebut. (*)