DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Puskesmas Kalis Vaksin Pelayan Publik dan Masyarakat Umum
Kalis, Selasa 13 Jul 2021

KALIS - Puskesmas Kalis Kabupaten Kapuas Hulu terus mempercepat pelaksanaan vaksin untuk masyarakat yang ada di wilayah kerja Puskesmas setempat.

Pada 12 Juli 2021, kembali dilaksanakan vaksin untuk pelayan publik dan masyarakat umum di Kecamatan Kalis. 

Vaksinasi ditinjau langsung oleh Camat Kalis Supriyadi, S.AP, didampingi Polsek Kalis, Koramil 1206-12/ Kalis

Kepala Puskesmas Kalis Titin Juherni, S.Tr.Keb mengatakan, vaksinasi untuk sasaran Pelayan Publik yakni  dosis ke dua, yang diterima oleh 15 orang, dan dosis pertama untuk 5 orang dari sasaran masyarakat umum.

"Dengan Vaksinasi Covid 19 bagi Pelayan Publik dan Masyarakat Umum dapat meningkatan Imunitas terhadap Covid 19 serta mencegah penularan Covid 19 lebih meluas," ungkap Kapus.

Kapus berharap untuk masyarakat yang sudah menerima vaksin agar membantu menyampaikan informasi tentang pentingnya vaksinasi kepada keluarga maupun masyarakat dilingkungan sekitar yang belum menerima vaksin.

"Mari kita dukung bersama percepatan vaksinasi Covid-19 ini, sehingga semakin banyak masyarakat yang di vaksin, untuk melindungi, meningkatkan sistem imun tubuh dari penularan Covid-19," kata Kapus.

Adapun Nakes yang bertugas diantaranya 

Meja 1 Pendaftaran, Santa Trisia, A.Md.Kep, Meja 2 Skrening dr. Chelsy Irene Angela

Meja 3 : Penyuntikan Florentina Ating, A.Md.Kep

dan Meja 4: Edukasi /Observasi Zanuriwia, A.Md.Keb dan Diana Mariana, SKM.

Perlengkapan alat Susilawati, A.Md.Far, Limbah Medis

Endang Sriasih, A.Md.Kesling. 

Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, Kapus mengingatkan masyarakat yang sudah menerima vaksin agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M. (*)