DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Nakes Puskesmas Hulu Gurung Laksanakan Pelayanan Posyandu Bayi Balita di Desa Sejahtera Mandiri
Hulu Gurung, Rabu 07 Jul 2021

HULU GURUNG - Rutin setiap bulan, tenaga kesehatan Puskesmas Hulu Gurung Kecamatan Hulu Gurung Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan pelayanan Posyandu di setiap desa.

Memasuki bulan Juli 2021 ini, dilaksanakan pelayanan Posyandu bayi dan balita di Desa Sejahtera Mandiri, Kecamatan Hulu Gurung.

Posyandu bayi balita pada 5 Juli 2021 ini diadakan di Gedung Posyandu Kamboja Ddsa Sejahtera Mandiri, yang dilaksanakan oleh Tenaga Kesehatan Puskesmas diantaranya Yunitha, A.Md.Kep, Nurmawati, A.Md.Keb, Wirayani, A.Md.Gizi dan Nurhayati, SKM.

Kepala Puskesmas Hulu Gurung dr. Damianus Tarigan menyampaikan, dalam pelayanan Posyandu tersebut, nakes melaksanakan kegiatan penimbangan, Imunisasai dan Pemantauan status gizi pada bayi dan balita.

"Jadi kita harapkan pelayanan di Posyandu ini bisa diikuti oleh para orang tua yang memiliki anak bayi balita, sehingga mendapatkan pelayanan yang optimal, guna pertumbuhan bayi balita yang lebih baik," ucapnya.

Lebih lanjut Kepala Puskesmas menambahkan, penimbangan dan Imunisasi dalam Posyandu itu  bertujuan untuk memantauan pertumbuhan dan perkembangan serta  memberikan kekebalan antibodi terhadap suatu penyakit seperti DPT (difteri, pertusis, tetanus) Hepatitis B, Polio dan campak pada bayi dan balita.

"Maka semua bayi dan balita di  Desa Sejahtera Mandiri, diharapkan untuk rutin ikut posyandu bayi balita, diukur tinggi dan berat badan, serta mendapatkan  imunisasi dasar lengkap sesuai dengan usia," harap Kapus.

Terlaksananya posyandu bayi-balita  di posyandu Kamboja di desa Sejahtera Mandiri dengan jumlah bayi balita ditimbang 20 orang. Naik timbangan (N) : 10 orang. Tidak naik (T)  : 7 orang. Bulan lalu tidak datang (O) : 3 orang. Di Imunisasi : 4 orang. DPT Hb1 + Polio 2 : 1 orang, DPT Hb2 + Polio 3 : 1 orang, Campak lanjutan : 1 orang, Campak : 1 orang

Diberikan konseling balita gizi kurang : 2 orang.

Kegiatan posyandu bayi balita tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan 5M. (*)