Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Jumlah Yang Tervaksin Dalam Kegiatan Vaksinasi Massal di Kodim Sebanyak 1.695 Orang
Putussibau, Rabu 07 Jul 2021

PUTUSSIBAU - Kolaborasi kegiatan Serbuan Vaksinasi antara Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu bersama Kodim 1206/Putussibau yang diselenggarakan selama 2 hari, pada Tanggal 4-5 Juli 2021 telah berhasil memvaksin lebih dari 1000 orang warga di wilayah tersebut.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu melalui Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Ade Hermanto, SKM menyampaikan, Dinas Kesehatan dan TNI Kodim 1206/PutussIbau telah melaksanakan Vaksinasi Massal Gombang ke 2 (Dua) dalam rangka p/Percepatan Pemerataan Dasaran Vaksinasi Covid-19 di Putussibau dan Sekitarnya.

"Dengan Kerjasama Pelaksanaan Vaksinasi Massal covid-19 Gelombang ke 2 (dua) daya tahan tubuh para Lansia, Tenaga Pendidik, TNI dan Masyarakat Umum di Putussibau dan Sekitarnya lebih ditingkatkan," kata Ade kemarin.

Vaksinasi dipusatkan di Markas Kodim 1206 Putussibau, Kapuas Hulu, dengan tujuan menciptakan Imunitas Kelompok pada Lansia, Tenaga Pendidik, TNI, dan Masyarakat Umum terhadap penyebaran virus Covid -19.

Ade selaku penanggungjawab pelaksana kegiatan menambahkan, semua kelompok sasaran kegiatan dapat tervaksinasi. Ia berharap para peserta yang sudah di vaksin itu bisa menyampaikan kepada keluarga dan masyarakat umum lainnya yang belum di vaksin agar segera mendaftar untuk menerima vaksin.

Kegiatan vaksin dihadiri Dandim 1206/Putussibau Letkol Inf Jemi Oktis Oil, Kadinkes Kab. Kapuas Hulu H. Sudarso,Team Serbu Vaksin Dinas Kesehatan Kapuas Hulu, Team Serbu Vaksin TNI Kapuas Hulu dan para Lansia, Tenaga Pendidik, TNI, Mayarakat Umum

Adapun rinciannya pada hari Sabtu, tanggal 3 Juli 2021 jumlah yang mendaftar di vaksin sebanyak 650 Orang, kemudian Minggu, tanggal 4 Juli2021 sebanyak 356 Orang. Jadi total yang di vaksin sebanyak 1.005 Orang. Jadi Jumlah yang tervaksinasi dengan jumlah dari gelombang pertama dan kedua yaitu 1.695 orang.

Ade mengingatkan masyarakat untuk tetap patuh dalam menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dengan 5M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. (*)