Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
180 Warga Puring Kencana di Vaksin
Puring Kencana, Selasa 06 Jul 2021

PURING KENCANA - Vaksinasi massal di wilayah Kecamatan Puring Kencana Kabupaten Kapuas Hulu terus ditingkatkan. Pada 3 Juli 2021, jumlah penerima vaksin meningkatkan signifikan, yakni mencapai 180 orang, dari berbagai kelompok sasaran mulai dari Lansia, pedagang, pelayan publik, guru, tenaga kesehatan hingga masyarakat umum lainnya.

Kepala Puskesmas Puring Kencana Susiati Julia, A.Md.Keb menyampaikan apresiasi atas tingginya animo masyarakat dalam menerima vaksin covid-19 itu.

"Karena memang pemberian vaksinasi ini sangat penting untuk melindungi masyarakat, meningkatkan sistem daya tahan tubuh dari penularan Covid-19," ungkap Kapus.

Kapus memastikan bahwa pihaknya bersama Satgas Covid-19 Kecamatan Puring Kencana akan terus mendorong masyarakat untuk menerim vaksin covid-19.

"Jadi bagi yang sudah di vaksin, tolong disampaikan kepada keluarga dan masyarakat sekitar tentang pentingnya vaksinasi ini," kata Kapus.

"Dengan adanya vaksinasi Covid-19 diharapkan dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyebaran Virus Covid-19 yang masih mewabah hingga saat ini," katanya.

Adapun tenaga kesehatan Puskesmas Puring Kencana yang bertugas dalam kegiatan vaksinasi tersebut diantaranya Meja 1 ( Pendaftaran dan Skrining) Hendrianus Sulis, A.Md.Kep, Rameh, A.Md.Keb, Katharina Irna Da Silva, S.Farm.Apt, Franciskus Heri, A.Md.Kep, Bertolomeus Bujang, A.Md.Kep

dan Andriani, A.Md.Kep. 

Sedangkan di Meja 2 ( Vaksinasi dan Observasi) oleh Hendi Kurniawan, A.Md. Kep, Nesti Apriza, A.Md.Keb dan Tuti Handayani, SKM.

Jumlah yang didaftar (meja 1) ada 187 orang, yang mendapat Vaksinasi 180 orang, sedangkan 6 orang lainnya masih ditunda, dan 1 orang tidak memenuhi syarat untuk di Vaksin.

Kapus mengingatkan, bagi yang sudah menerima vaksin agar tetap patuh dalam menerapkan protokol kesehatan, hal ini penting dilakukan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Laksanakan gerakkan 5M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Semoga kita selalu dalam keadaan sehat bebas dari penularan Covid-19," pungkas Kapus.

Dalam kesempatan tersebut, seorang warga mengaku senang bisa menerima vaksinasi tersebut. Ia memastikan akan menyampaikan kepada keluarga lainnya yang belum datang menerima vaksin covid-19 tersebut.

"Mari kita dukung pemerintah, tenaga kesehatan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, dengan taat menerapkan protokol kesehatan. Jangan kita menjadi egois menganggap diri kita kebal dari penyebaran Covid-19, tapi harus kita pikirkan orang lain yang selalu berinteraksi dengan kita, karena sistem imunitas tubuh kita berbeda-beda," demikian pesannya. (*)