DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Puskesmas Bunut Hulu dan Satgas Covid-19 Laksanakan Pemantuan Warga Terkonfirmasi dan Kontak Erat
Bunut Hulu, Senin 05 Jul 2021

BUNUT HULU - Guna memutus rantai penularan Covid-19, Tim Kesehatan Puskesmas Bunut Hulu Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan pelacakan dan pemantauan kontak erat pada pasien yang terkonfirmasi covid-19 di Desa Beringin.

Kepala Puskesmas Bunut Hulu Hardi, SKM menyampaikan, dengan dilaksanakannya pelacakan dan pemantauan warga kontak erat itu diharapkan dapat memutus rantai penyebaran covid-19 di Kecamatan Bunut Hulu.

"Dalam pemantauan pasien terkonfirmasi covid-19 dan pelacakan kontak erat, kita sampaikan kepada mereka agar tetap tenang, tidak panik dan selalu menerapkan protokol kesehatan dengan 5M, intinya selalu menjaga kesehatan dan upayakan mengkonsumsi makanan yang bisa meningkatkan sistem imun tubuh," kata Kapus.

Dengan adanya pemantauan dan pelacakan kontak erat, dapat memantau kondisi pasien serta meminimalisir penyebaran covid 19. Kegiatan tersebut juga diikuti oleh 

Kepala Desa Beringin Herman, selaku Ketua Satgas Covid-19 Desa Beringin.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Beringin berpesan agar masyarakat selalu menjaga kesehatan, dan bagi yang merasa kontak erat agar mau mengikuti tes swab dan selalu mematuhi protokol kesehatan. 

"Bagi yang terkonfirmasi agar mau isolasi mandiri sampai masa isolasi berakhir," ucap Kades.

Pelacakan dan pemantuan warga terkonfirmasi covid-19 dan kontak erat itu dilaksanakan tim Satgas Desa Beringin, Petugas kesehatan, Briptu Herodion Sabdo Rahayu, Serda Ari Hutomo dan Muhammad Pemilu, Salpol PP Kecamatan Bunut Hulu, dengan jumlah peserta sebanyak 12 orang.

Dari 3 pemantaun dan pelacakan kontak terdapat 10 kontak erat yang akan dilakukan swab antigen pada Hari Senin Tanggal 5 juli 2021. (*)