Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Puskesmas Kalis Laksanakan Penyuluhan Germas
Kalis, Sabtu 26 Jun 2021

KALIS - Dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Kecamatan Kalis Kabupaten Kapuas Hulu, tenaga kesehatan Puskesmas Kalis kembali melaksanakan penyuluhan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) pada 15 Juni 2021 di desa - desa.

Penyuluhan GERMAS disambut baik masyarakat, mereka senang mendapatkan edukasi tentang pentingnya kesehatan dan bagaimana agar tetap sehat.

Kepala Puskesmas Kalis Titin Juherni, A.Md.Keb menyampaikan, sasaran penyuluhan GERMAS tersebut yakni Perangkat Desa, Kader, PKK dan Masyarakat. Kegiatan dilaksanakan tenaga kesehatan Puskesmas Kalis yakni Yuliana Samban, A.Md.Keb dan Paskalia Indang, A.Md.Kep.

Dikatakan Kapus, Gerakan Masyarakat Hidup sehat, dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat, CTPS, dan Penerapan Protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19 sangat penting.

"Untuk menjaga masyarakat terhindar dari penularan Covid-19. Maka masyarakat kita edukasi tentang tentang pentingnya penerapan protokol kesehatan dengan 5M," katanya.

Dalam penyuluhan dilaksanakan praktek Datau Demonstrasi CTPS yang dilaksanakan oleh sekitar

 50 orang yang hadir. (*)