Jika anda pernah bepergian ke daerah terdampak Corona.
Harap segera melapor dengan meng-klik tombol ini !.
LAPOR
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Dinkes Dampingi Anggota DPD RI Kunjungi Daerah Perbatasan
Kecamatan Batang Lupar Lanjak, Jumat 07 Feb 2020
Pada Saat kunjungan Anggota Komite III DPD RI ke Kabupaten Kapuas Hulu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kapuas Hulu turut berpartisipasi dalam melakukan pendampingan. Kunjungan yang dilaksanakan oleh Anggota DPD RI itu meninjau langsung daerah perbatasan, yakni PLBN Badau, terutama melakukan pengecekan sarana – prasarana terhadap warga yang keluar masuk melalui PLBN Badau.
Rombongan juga meninjau langsung kawasan Taman Nasional Danau Sentarum, yang merupakan destinasi unggulan di Bumi Uncak Kapuas.
Suhardiyanto, S.KM.,M.Si, Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu yang hadir mendampingi Anggota DPD RI mengungkapkan, setelah mengunjungi Danau Sentarum, rombongan bertolak menuju daerah perbatasan.
“Dilanjutkan peninjauan langsung PLBN Badau, guna memantau persiapan penanganan Virus Corona di daerah perbatasan. Selama kunjungan 2 (dua) hari itu kita juga stanbay,” ungkap Suhardiyanto.
Dikatakan Suhardiyanto, selain beberapa orang dari Dinas Kesehatan, hadir mendampingi dari petugas kesehatan Puskesmas Batang Lupar dengan Puskesmas Badau. “Jadi kita juga sudah melihat langsung sarana – prasarana kesehatan di daerah perbatasan, terutama dalam antisipasi masuknya corona,”  pungkasnya. (*)