DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Lintas Sektor Kecamatan Empanang Komitmen Wujudkan Masyarakat Sehat Secara Mandiri dan Merata
Puskesmas Empanang, Kamis 30 Jan 2020
Penggalangan kerjasama lintas sektor dalam mendukung bidang kesehatan sangat penting. Untuk itu, upaya tersebut dilakukan Puskesmas Empanang denga melaksanakan Lokakarya Mini Lintas Sektor Triwulan I Puskesmas Empanang Tahun 2020, Kamis (30/1/2020)
Lokakarya mini lintas sektor pertama di tahun 2020 ini mengangkat tema “Melalui Lokakarya Mini Lintas Sektor, Bersama Dengan Lintas Sektoral Mewujudkan Masyarakat Kecamatan Empanang Yang Sehat Secara Mandiri dan Merata”
Kepala Puskesmas Empanang menyampaikan, tujuan dilaksanakannya lokakarya mini lintas ektor itu untuk menggerakan komitmen bersama agar terus mendukung bidang kesehatan, guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
“Tentu untuk menuju masyarakat Kecamatan Empanang yang sehat, mandiri dan merata. Maka lokakarya ini sangat penting,” tutur Kepala Puskesmas.
Ia menegaskan, segenap jajaran Puskesmas Empanang terus berupaya meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat setempat.
Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan kesepakatan bersama dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat di wilayah Kecamatan Emapanang. Adapun lokakarya mini tersebut dipimpinan langsung Camat Empanang Drs. Donatus Dudang. Dengan narasumber kegiatan Sutanto, S.A.P, selaku Kabid Yankes pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu.
Peserta kegiatan lokakarya mini lintas sektor Puskesmas Empanang diantaranya unsur Muspika Empanang, para Kepala Desa, Pendamping Desa, BPD, Kepala Sekolah, Ketua PKK, Kader Posyandu dan Petugas Pustu/Polindes di Kecamatan Empanang.