DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
Tim Kesehatan Laksanakan Swab Antigen Pengunjung Cafe dan Warkop
Putussibau, Minggu 25 Apr 2021

PUTUSSIBAU - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kapuas Hulu bersama Satgas Covid-19 Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan Razia

dan penindakan pelanggar Protokol Kesehatan

(Prokes) di Kafe-Kafe dan warung Kopi serta lokasi

terminal Kedamin Kecamatan Putussibau Selatan, Sabtu (24/4/2021).

Hadir Plt. Kepala Dinas Kesehatan, Kabid Yankes, Kabid P2P dan Kabid Kesmas bersama jajarn tenaga kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu.

Dalam kesempatan tersebut, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso, S.Pd.MM mengungkapkan, upaya penindakan dilakukan atas meningkatnya kasus Covid-19 di beberapa Kabupaten yang ada di wilayah Kalimantan Barat.

"Sehingga kita perlu melakukan upaya untuk

menghambat dan mencegah semakin meluasnya

penyebaran virus Covid-19, maka Pemerintah

Kabupaten Kapuas Hulu harus melaksanakan

Operasi Cipta Kondisi Keamanan dan Ketertiban

Umum di Wilayah Putussibau dan Kedamin," kata Sudarso.

Ditambahkan Plt Kadinkes, Dinas Kesehatan melalui Seksi Pelayanan Kesehatan Rujukan dan Khusus dan Tim Swabber Dinas Kesehatan mengambil peran melakukan

Swab Antigen di tempat bagi pengunjung dan

pelayan kafe yang didatangi petugas.

"Untuk pengunjung pengambilan swab secara

acak dengan melakukan Thermogun terlebih

dahulu dengan suhu tubuh lebih dari 37,5 derajat

celcius dan untuk pelayan kafe diambil secara

acak," jelas Sudarso.

Sampel yang diambil sebanyak 10 sampel.

Hasilnya adalah semua “Negatif”.

Dengan kegiatan tersebut kata Sudarso, diharapkan ada

“Terapi Kejut” untuk masyarakat, agar

selalu patuh melaksanakan Protokol Kesehatan

dimanapun berada.

"Kita harapkan kita selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Kita harus bersama - sama dalam memutus rantai penyebaran Covid-19," pesan Sudarso. (*)